
Halo dunsanak, lama tidak menulis di blog ini, kali ini saya kembali lagi untuk membuat sebuah artikel mengenai bahasa Minang terima kasih. Yah, sebagian orang masih menyebutnya dengan bahasa Padang sih, meskipun Minang itu tidak hanya Padang tapi lebih luas lagi.
Kata terima kasih adalah salah satu kata yang paling umum kita ucapkan di dalam keseharian kita. Saat menerima bantuan dari orang lain misalnya, atau meminta bantuan orang lain dan mengucapkan terima kasih duluan. Oleh karena itu, agaknya ini perlu kita pelajari lebih dalam. Biar ketika dunsanak bertemu dengan uda/uni orang Minang di manapun, bisa berdiskusi dengan lebih menarik gitu.
Contoh Percakapan Bahasa Minang Terima Kasih
Sederhananya, menyebut terima kasih dalam bahasa Minang itu tidaklah sulit. Dunsanak hanya perlu mengubah vokal "a" menjadi "o". Jika dalam bahasa Indonesia disebut Terima kasih, maka dalam bahasa Minang disebut Tarimo kasih. Tapi agaknya terdengar asing, bukan?
Dalam percakapan sehari-hari, orang Minang (Padang) biasanya suka menyingkat perkataan. Sehingga ketimbang menyebut tarimo kasiah, mereka lebih suka menyebut mokasih/mokasi. Biar lebih mudahnya, perhatikan beberapa contoh percakapan di bawah ini.
Oh ya, terjemahannya saya tulis dengan tulisan miring di dalam tanda kurung ya!
Percakapan 1
[A] : Mokasi alah manumpangan ambo, kok ndak ado sanak ndak tau baa caronyo pulang lai, ban motor dek bocor di jalan pulo (Makasi sudah menumpangkan saya, kalau tidak ada kamu saya tidak tahu gimana caranya pulang, ban motor malah bocor di jalan pula)
[B] : Indak masalah, sanang bisa manolong kawan (Tidak masalah, senang bisa membantu teman)
Percakapan 2
[A] : Nak, minta tolong amak ciek, angkek kain kalau hari hujan beko yo. Mokasi yo! (Nak, ibu minta tolong ya, angkat pakaian kalau nanti hujan. Terima kasih ya!)
[B] : Iyo Mak, insyaa Allah (Iya Bu, insyaa Allah)
Percakapan 3
[A] : Tarimo kasih kami ucapkan atas kadatangan apak/ibuk sadonyo. (Terima kasih kami ucapkan atas kedatangan bapak/ibu semuanya)
Nah, untuk contoh-contoh lainnya sudah bisa dunsanak coba sendiri kan ya?
Baca juga : Kata Tanya Dalam Bahasa Minang
Pada dasarnya bahasa Minang itu sangat mudah untuk diikuti karena sebagian besar bahasa Indonesia diserap dari bahasa Minang. Bahkan kata orang di luar sana, bahasa Minang itu tinggal mengubah vokal "a" menjadi "o". Meski tidak sepenuhnya benar, tapi dunsanak bisa mencoba trik itu untuk belajar bahasa Minang.
Jadi, sangat mudah untuk mengucapkan terima kasih dalam bahasa Minang, bukan? Jika dunsanak masih bingung, jangan sungkan untuk menuliskan sesuatu di kotak komentar ya. Oh ya, kami masih punya banyak artikel lainnya tentang bahasa Minang. Silakan baca di postingan terkait di bawah ya.
More From Author
Bahasa